Lords Mobile di KRL Ibukota – Selfie dan Menangkan Google Play Gift Codes!

0
290

JAKARTA, INDONESIA – Lords Mobile, game mobile MMO dengan lebih dari 60 juta pemain global, kini akan menemani perjalanan lintas ibukota para gamer di daerah Jabodetabek. Pasalnya, sepanjang bulan Oktober ini, Lords Mobile hadir sebagai interior rangkaian kereta komuter pada salah satu rute tersibuk.

Dalam poster advert Lords Mobile di KRL, game besutan I Got Games (IGG) tersebut mengusung slogan “Bersatu Teguh Berdiri, Demi Kerajaan dan Negeri” yang mengacu pada gameplay multiplayer Lords Mobile. Gamer akan memainkan peran seorang Lord atau penguasa kastil yang sudah sewajarnya bahu membahu bersama para Lord lainnya menguasai permainan. Pemain dituntut membangun sebuah kastil dan melindunginya dari serangan musuh, entah dari kerajaan yang sama maupun lainnya dalam fitur PvP akbar yang disebut KvK (Kingdom vs Kingdom).

Melalui update Lords Mobile terkini, diperkenalkan mode multiplayer baru berjudul Kingdom Hunters di mana pemain harus memburu kerajaan target demi mendapat bonus poin. Namun, pemain tetap harus waspada karena target akan diubah setelah beberapa jam. Mereka yang tengah berburu pun bisa menjadi target buruan kerajaan lain. Fitur multiplayer skala besar yang dimilikinya membuat game mobile kombinasi RPG dengan RTS ini dinominasikan sebagai “Game Multiplayer Terbaik” di tahun 2017 dalam ajang Google Play Awards.

Kembali ke rangkaian gerbong KRL bertemakan Lords Mobile, ada satu kabar gembira bagi para gamer pemburu hadiah. Dengan berfoto selfie di dalam gerbong kereta spesial Lords Mobile, gamer berkesempatan meraih sejumlah kartu hadiah Google dan hadiah langsung dalam game!

Cukup upload hasil selfie ke akun Facebook atau Instagram pribadimu dengan hashtag #lordsofthetrain dan #lordsmobilediKRL sambil menyertakan IGG ID-mu. Untuk mengetahui IGG ID-mu, silakan install Lords Mobile dan cek melalui Setting di dalam game, lalu klik opsi Akun. Detail lebih lanjut mengenai event bisa dicek di tautan ini.

Sebelum menjelajah KRL, para hero Lords Mobile juga pernah menjadi ornamen transportasi publik di beberapa negara. Sebut saja di Singapura, game strategi ini sempat mempercantik tampilan beberapa bus dalam kota. Sedangkan di Hong Kong, Lords Mobile pernah menjadi pemanis lorong stasiun kereta bawah tanah di kota metropolitan tersebut.

Download Lords Mobile:

 

Dengan lebih dari 380 juta pemain terdaftar di dunia per akhir 2016, IGG merupakan sebuah perusahaan publisher merangkap developer game yang aktif berdedikasi menghadirkan game menakjubkan bagi gamer di seluruh dunia. IGG telah berkembang dengan pesat dalam 11 tahun terakhir dengan spesialisasinya di game mobile, di mana mulai tahun 2015 IGG sukses menjadi salah satu pemain terbesar di Bursa Saham Hong Kong.

Dibangun di tahun 2006, kini IGG telah memiliki cabang di berbagai belahan dunia seperti di antaranya Singapura, Jepang, Rusia, Thailand, Amerika Serikat, dengan markas terbesarnya berlokasi di Fuzhou, Tiongkok. Saat ini, Lords Mobile sukses sebagai game andalan IGG yang konsisten merajai 5 besar peringkat game terlaris Google Play sejumlah negara, termasuk di Indonesia.

[box type=”info” align=”” class=”” width=””]Temukan beragam cara pembelian Kode Voucher Google Play untuk Lords Mobile di Codashop. Lebih MUDAH, Lebih MURAH, cuma di Codashop![/box]

Beli Credits Game Online