World of Final Fantasy: Meli-Melo Game Terbaru dari Square Enix

0
197

Square Enix baru saja mengumumkan game terbaru dari seri World of Final Fantasy untuk perangkat iOS dan Android yang diberi judul World of Final Fantasy: Meli-Melo. Dikembangkan oleh studio asal Jepang, Drecom dan Sony ForwardWorks Corporation, saat ini World of Final Fantasy: Meli-Melo sudah membuka pra-registrasi untuk wilayah Jepang. Seri terbaru ini mempunyai cerita yang benar-benar baru dan tidak berkaitan dengan game Final Fantasy lainnya. Meskipun dari segi design tetap mempertahankan ciri khas dari franchise Final Fantasy.

Selama permainan, kamu bisa menemui lebih dari 100 monster klasik dan karakter dari Final Fantasy. Fokus utama dari World of Final Fantasy: Meli Melo tampaknya adalah mengurus dan memperkuat companion (sejenis digital pet) untuk dipergunakan dalam pertempuran. Selain itu companion ini bisa melakukan summon avatar seperti Shiva dan Tiamat.

Secara game mekanik, World of Final Fantasy: Meli Melo tidak berbeda dengan pendahulunya World of Final Fantasy. Kamu bisa membawa enam karakter ketika mereka berukuran kecil, empat karakter ukuran sedang, dan 2 karakter besar. Fitur lainnya yang terdapat dalam game ini adalah kamu bisa melakukan co-op dengan pemain lainnya.

Game producer dari World of Final Fantasy: Meli Melo dipegang oleh Shinji Hashimoto dan Hiroaki China sebagai director. Kamu bisa mengunjungi official site nya untuk melakukan pra-registrasi dan info mengenai game ini. Belum ada tanggal rilis resmi yang dikeluarkan oleh Square Enix baik untuk perilisan di Jepang dan Global. Stay tuned terus di Codashop untuk kelanjutan beritanya!

Jangan lupa buat selalu cek news ter-update dari game mobile lainnya hanya di Codashop News!