NetEase Sudah Membuka Masa Open Beta Game Island Strikers! Yuk Daftarkan Diri Kalian.

0
103

Saat ini kamu sedang asik memainkan game bergenre apa? MOBA atau battle royale? Dua genre game ini sedang rame banget dimainkan di Indonesia. Namun bagaimana sebuah game mengkombinasikan antara battle royale dan MOBA menjadi satu. Island Strikers, sebuah game yang sempat ramai dibicarakan kini sudah memasuki masa open beta di Cina.

Seperti halnya sebuah game battle royale pada umumnya, permainan dimulai ketika kamu terjun menggunakan parasut di area yang sangat luas. Kamu diminta untuk mencari alat tempurmu ketika sudah menginjakkan tanah dan berusaha menjadi orang terakhir di antara 100 pemain lainnya. Uniknya, Island Strikers mengijinkan kamu mengubah perspektif menjadi 2.5D.

Banyak senjata yang bisa kamu gunakan disini mulai Axe, Bow, Flamethrower hingga Rocket launcher. Kamu juga bisa mengambil dan menyebar granat atau perangkap selama pertandigan berlangsung. Skill dari MOBA juga tersedia disini mulai Heal, Sprint dan Blink, dimana kamu bisa memilih tergantung situasi. Sampai saat ini belum ada kabar kapan versi global akan rilis, kita tunggu saja ya berita selanjutnya dari NetEase.

Jangan lupa buat selalu cek news ter-update dari game mobile lainnya hanya di Codashop News!

[box type=”info” align=”” class=”” width=””]Mau beli Kode Voucher Google Play untuk game favorit kamu? Lebih MUDAH, lebih MURAH, cuma ada di Codashop [/box]