EVE Online Hadir di Perangkat Mobile dengan Judul Project Aurora

0
1455

EVE Online merupakan MMORPG yang berlatar belakang petualangan ruang angkasa yang dirilis sejak tahun 2003, dan 14 tahun berlalu game ini masih memiliki jumlah pemain yang cukup banyak. Kamu mungkin tidak akan pernah berpikir kalau game ini akan dibuat versi mobilenya, tapi itulah yang dilakukan oleh CCP Games selaku developer dari EVE online.

Baru-baru ini CCP Games bekerjasama dengan PlarRaven mengumumkan spinoff dari EVE Online untuk perangkat mobile yang diberi judul Project Aurora. Game ini rencananya akan dirilis pada tahun 2018 di iOS dan Android secara gratis.

Dalam deskripsinya resminya dijelaskan bahwa:

“Untuk mendominasi pusat galaksi, pemain harus bekerjasama dan berusaha menjadi salah satu korporasi terkuat di alam semesta. Project Aurora akan menjadi multiplayer mobile universe skala besar, disajikan dengan cerita yang menarik.”

CEO dari CCP Games, Hilmar Veigar Pétursson, menyatakan ” Selama bertahun-tahun kami ingin membawa EVE Online ke perangkat mobile dengan cara yang disesuaikan dengan platform dan penggemar EVE.”

Sampai saat ini masih sedikit info mengenai gameplay dari Project Aurora, tapi dari screenshot yang beredar game mempunyai kemiripan yang kuat dengan EVE Online. Dengan asumsi dapat memenuhi janjinya yang menawarkan multiplayer universe dan player-created stories, Project Aurora tampaknya akan dengan mudah menarik pemain veteran dari EVE Online untuk memainkan Project Aurora.