Hindari Penipuan

0
5614

Codashop Fraud Image

Teruntuk Codashoppers, kami betul-betul mengerti betapa pentingnya keselamatan bertransaksi untukmu, dan kami terus berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal agar kamu terhindar dari segala bentuk penipuan. Sebagai perusahaan yang melayani jutaan transaksi setiap harinya, kami menerima sejumlah laporan atas penipuan dan laporan-laporan tersebut sungguh mengkhawatirkan.

Mengapa Saya Bisa Tertipu?

Para scammer biasanya menggunakan email, SMS ataupun pesan instan yang sekilas tampak seperti dari Codashop dimana terdapat tautan yang akan mengarahkanmu ke situs web palsu. Codashop tidak akan pernah meminta informasi pribadimu seperti nomor HP, kode aktivasi, kode OTP, password bank atau pin e-wallet melalui email atau SMS. Sekali informasi detail-mu terungkap, para penipu dapat dengan mudah melakukan transaksi dan membebankan-nya ke kartu kredit, pulsa atau e-wallet-mu.

Modus Umum Penipuan

Salah satu laporan yang paling sering yang kami terima adalah tentang situs phising yang menawarkan hadiah dengan cara memasukkan nomor telepon dan mengatasnamakan dirinya sebagai perwakilan penyedia seluler terkemuka. Pada poin ini sangat penting untukmu agar bisa mengidentifikasi potensi penipuan secara dini agar terhindar dari kerugian. Jika kamu merasa detail informasi pribadimu dalam bahaya atau telah terungkap, segera hubungi pihak bank, penyedia jasa telekomunikasi atau Codashop untuk memblokir nomor-mu.

Temukan kumpulan tips bermanfaat dari mitra Telco dan e-wallet kami di Indonesia

Berikut adalah platform media sosial resmi Codashop di Indonesia:

⚠️ Hindari aplikasi palsu!. Mohon diingat bahwa publisher aplikasi Codashop yang asli adalah Coda Payments Pte Ltd⚠️

Tetap waspada dan happy gaming!

Report Scam Here

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here